VIDEO: Menikmati Momen Matahari Terbit di Puncak Gunung Bawang

CNN indonesia TV | CNN Indonesia
Jumat, 04 Feb 2022 16:17 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Bak negeri di atas awan, itulah pemandangan samudera awan yang dapat anda nikmati saat berada di Puncak Gunung Bawang, Kecamatan Lumar, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat. Selain melihat pemandangan samudera awan, para pendaki biasanya memanjakan mata melihat prosesi matahari terbit dari puncak gunung. Selain itu, saat menuju ke puncak gunung setinggi 1471 mdpl itu, para pendaki akan menikmati rimbunnya hutan hujan tropis Kalimantan dan dapat melihat aneka flora dan fauna yang ada di dalamnya. Tapi untuk menikmati semua keindahan tersebut, para pendaki harus berjalan kaki selama 7 hingga 8 jam.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red