Ukraina menerima bantuan militer dari Inggris pada Rabu sembilan Februari. Bantuan ini telah disetujui dalam pertemuan antara presiden Ukraina dan Perdana Menteri Inggris beberapa waktu lalu. Bantuan ini berisi sejumlah peralatan militer, termasuk helm dan rompi anti peluru. Sementara itu Menteri Luar Negeri Inggris, Liz Truss terbang ke Moskwa Rusia untuk bertemu Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Lavrov.