Partai Gerindra memutuskan memecat Mantan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Muhammad Taufik dari keanggotaan partai berdasarkan hasil sidang mahkamah kehormatan partai.
Alasan pemecatan karena M Taufik dinilai tidak loyal dan terlalu banyak bermanuver. Partai Gerindra memutuskan pemecatan sebelum M Taufik pindah ke partai lain. Apakah M Taufik akan melakukan perlawanan?
Untuk membahasnya lebih dalam CNN Newsroom mengadakan dialog dengan Politisi Gerindra Muhammad Taufik dan Pengamat Politik dari Universitas Al Azhar Ujang Komarudin