VIDEO: Jokowi Sebut Kerja Sama Berbagai Tokoh Agama Penting

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Rabu, 02 Nov 2022 19:06 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --

Melalui siaran virtual, Presiden Joko Widodo resmi membuka Forum Agama R20, yang diselenggarakan di Nusa Dua, Bali, hari Rabu.

Presiden Joko Widodo menyebut, Indonesia adalah negara majemukyang memiliki beragam suku dan agama, tetapi dipersatukan ideologi negara, yaitu Pancasila.

Jokowi juga menjelaskan pentingnya peranan tokoh agama yang berbeda. Menurut dia, para tokoh agama yang berbeda itu telah menjadi bagian dari kemerdekaan dan persatuan bangsa hingga saat ini.

Jokowi menegaskan, keberhasilan penanganan masalah, seperti Covid-19, tak lepas dari kontribusi tokoh agama dan tempat ibadah yang menjadi pusat literasi masyarakat.

Video Terkait
Video Terpopuler