VIDEO: Polemik SDN Pondok Cina 1 untuk Pembangunan Masjid Agung
Wali Kota Depok, Mohammad Idris, mengklaim tak menelantarkan siswa atas alih fungsi lahan Sd-N Pondok Cina 1, untuk pembangunan Masjid Agung Kota Depok. Pemerintah Kota Depok akan merencanakan pembelian lahan untuk pembangunan sekolah pengganti SDN Pondok Cina 1. Sekolah ini sempat viral, karena akses masuk sekolah tertutup pembangunan trotoar di Jalan Margonda.