VIDEO: Ancaman Banjir Rob di Pesisir Surabaya
Badan metereologi, klimatologi dan geofisika Tanjung Perak Surabaya memperkirakan, sejumlah wilayah pesisir Surabaya akan mengalami banjir rob selama beberapa hari mendatang, menjelang tengah malam. Banjir ini disebabkan pasang air laut dan hujan deras yang masih sering turun di wilayah perairan Surabaya.