VIDEO: Partai Golkar DKK Sebut Pemilu Tertutup, Kemunduran Demokrasi

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Senin, 09 Jan 2023 17:03 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Tujuh partai politik menyatakan sikap sepakat menolak sistem pemilu proporsional tertutup. Selain itu ketujuh petinggi partai, juga menolak Pemilu ditunda.

Ketujuh petinggi partai politik yang hadir, adalah Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum PB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum Demokrat AHY, Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Sekjen Nasdem Johnny Plate dan Wakil Ketua Umum PPP Amir Uskara.

Dalam pertemuan ini, ada lima sikap politik yang disepakati ketujuh partai. Mereka menolak sistem Pemilu proporsional tertutup, karena dinilai sebagai kemunduran demokrasi.

Menurut mereka, sistem coblos Caleg adalah sistem yang terbaik, karena sudah pernah ditetapkan Mahkamah Konstitusi pada tahun 2008, dan sudah dipakai pada tiga kali Pemilu Legislatif, pada 2009/2014 dan 2019.

Ketujuh partai juga meminta KPU sebagai penyelenggara Pemilu menjaga netralitas, dan tidak partisan.

Selain itu ketujuh partai juga menegaskan siap berkompetisi pada Pemilu 2024, dan meminta wacana penundaan pemilu diakhiri.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red