TNI Angkatan Laut berencana menambah kapal perang, untuk memperkuat Komando Armada 3 di kawasan Timur Indonesia. Selama ini kuantitas kapal perang di Komando Armada 3 masih terbilang minim.
Untuk sementara, TNI AL mengerahkan kapal dari armada lain, guna membantu patroli di kawasan Armada 3, sembari menunggu pesanan kapal perang dari galangan kapal dalam negeri.