VIDEO: Momen Mercy Jokowi Lewati Jalan Rusak Di Lampung

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Jumat, 05 Mei 2023 12:05 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Presiden Joko Widodo hari ini menggelar kunjungan kerja ke Provinsi Lampung, salah satu agendanya adalah mengecek jalan rusak yang viral di media sosial.
Dalam video yang dikirimkan Biro Kepresidenan, terlihat mobil yang dinaiki Presiden Jokowi melintasi jalan terusan Ryacudu Lampung yang kondisinya berlubang dan banyak genangan, rombongan kepresidenan terlihat cukup kesulitan melintasi jalur tersebut.
Presiden Joko Widodo meminta jalan rusak di Provinsi Lampung yang dikeluhkan masyarakat dapat segera diperbaiki. Menurut Jokowi, pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan mengambil alih pengerjaan perbaikan jalan jika pemprov maupun pemkab lampung tidak mampu melakukan perbaikan.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red