VIDEO: Begini Respon Ganjar Didukung Hanura Di Pilpres 2024

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Selasa, 29 Agu 2023 16:00 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Partai Hati Nurani Rakyat, Hanura resmi mendeklarasikan dukungannya pada Ganjar Pranowo sekaligus memantapkan kerjasama politik bersama PDI Perjuangan, di Kantor DPP PDIP, Dipenogoro, Jakarta Pusat, Senin siang.
Silaturahmi sekaligus deklarasi kerjasama politik antara PDIP dan Hanura turut dihadiri Kedua Ketua Umum Partai, Oesman Sapta Odang dan Megawati Soekarnoputri, beserta sejumlah jajaran.
Oso menyatakan, partainya telah konsisten sejak awal mendukung Ganjar dalam Pilpres 2024, dan tak menyinggung persoalan nama cawapres yang akan mendampingi Ganjar Pranowo, dalam menjalin kesepakatan kerjasama dengan PDIP.
Bakal calon presiden usungan PDIP Ganjar Pranowo yang turut hadir dalam agenda tersebut mengapresiasi dukungan resmi hanura terhadap dirinya.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red