Ketua Bidang Hukum Partai Golkar John Kenedy Azis mengatakan terkait nama Menpora Dito Ariotedjo yang disebut saksi kasus dugaan korupsi menara BTS Kominfo menerima uang 27 miliar merupakan urusan pribadi Dito. Alasannya saat itu Dito belum menjabat sebagai Menpora.
Hal ini dikatakan John Kenedy di Gedung Parlemen Senayan Jakarta, Rabu siang.
John Kenedy Azis mengaku hingga saat ini belum ada pembahasan khusus di Golkar terkait nama Menpora Dito Ariotedjo yang disebut saksi mahkota di ruang sidang menerima aliran dana untuk mengurus kasus dugaan korupsi menara BTS Kominfo.