Gelombang dukungan terus berdatangan, setelah pasangan capres dan cawapres mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum, KPU. Di Bandung Jawa Barat, istri Capres Anies Baswedan, Fery Farhati meresmikan relawan Orang Keren Menangkan Anies Baswedan, atau disingkat Oren Manis.
Sementara itu, dukungan capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo-Gibran, datang dari jajaran relawan sedulur Jokowi. Dan di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, Sahabat Ganjar Pranowo, menggaet ratusan emak-emak muda dengan mengajak senam sehat ala Ganjar.