Video pernyataan Capres Nomor Urut Dua, Prabowo Subianto bicara 'ndasmu etik' di depan Kader Gerindra, menjadi viral. Pernyataan itu disampaikan Prabowo saat Rakornas Partai Gerindra di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, pada Jumat. Pernyataan itu mengacu momen saat debat perdana pilpres dengan Anies Baswedan soal putusan uji materi UU Pemilu terkait batas usia Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden yang meloloskan Gibran. Untuk membahasnya lebih lanjut, Rivana Pratiwi berbincang melalui sambungan virtual bersama Andi Sinulingga selaku Jubir Timnas Amin,
Habiburokhman selaku Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, dan Silih Agung Wasesa selaku Pakar Personal Branding