VIDEO: Wacana Pertemuan Surya Paloh-Megawati, PDIP-Nasdem Komentar Ini
Wacana pertemuan antara Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, dan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Megawati Soekarnoputri, mulai ramai terdengar.
Kedua belah pihak, tidak menutup kemungkinan pertemua keduanya.
Hal ini, juga sempat diungkap Surya Paloh, saat Kampanye Akbar Partai Nasdem, di Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, Senin 22 Januari lalu.
Di antara kegiatan kampanye akbar Partai Nasdem, di Kalimantan Tengah, Jumat pagi, Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Hermawi Taslim, juga mengungkapkan hal yang sama.
Namun Taslim memastikan, pertemuan ini, tidak akan terjadi dalam waktu dekat.
Hal serupa juga Disampaikan Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Perekonomian, Said Abdullah, saat ditemui wartawan, di Gedung Parlemen, sehari sebelumnya.
Menurut Said memang komunikasi dengan semua pihak selalu terus dijaga, untuk kepentingan yang lebih besar.