VIDEO: Efek Cak Imin Jadi Cawapres, PKB Klaim Dapat 81 Kursi di DPR

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Senin, 19 Feb 2024 14:43 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --

Minggu siang, DPP PKB menggelar konfersi pers terkait hasil pemilihan umum legislatif Partai Kebangkitan Bangsa.

Direktur Pemilihan Legislatif DPP PKB, Cucun Ahmad Syamsurijal mengatakan, perolehan suara PKB untuk DPR RI 2024, naik signifikan, yakni mendapatkan 23 kursi tambahan.

Dengan demikian total perolehan PKB di DPR adalah 81 kursi.

Cucun merinci penambahan kursi terjadi di Jawa Timur sebanyak 3 kursi, Jawa Barat 5 kursi, Banten 2 kursi, Sumatera 5 kursi, Kalimantan 2 kursi, Sulawesi 3 kursi, NTB, Maluku dan Papua masing masing 1 kursi.

Cucun menilai peningkatan perolehan kursi DPR ini disebabkan ketua umumnya, Muhaimin Iskandar menjadi calon Wakil Presiden, mendampingi Anies Rasyid Baswedan.

TOPIK TERKAIT
Video Terkait
Video Terpopuler