VIDEO: KPU Lanjutkan Rekapitulasi Suara Nasional, Sisa 4 Provinsi
Komisi Pemilihan Umum kembali melanjutkan rapat pleno terbuka rekapitulasi suara tingkat nasional pada selasa siang, sebelum tenggat waktu 20 Maret 2024.
Anggota KPU RI, August Mellaz mengatakan, hingga Selasa siang, baru panitia pemilihan dari Provinsi Jawa Barat yang telah tiba di Kantor KPU.
Sementara untuk Provinsi Maluku, masih dalam perjalanan.
Dan 2 Provinsi Papua yakni Papua Pegunungan dan Papua, belum tiba di Jakarta.
Usai proses rekapitulasi rampung, KPU baru dapat masuk ke tahapan selanjutnya yakni rapat penetapan hasil Pemilu, yang bisa langsung dilakukan sesaat usai proses rekapitulasi selesai dilakukan.