VIDEO: Anak Syahrul Limpo Mengaku Diajak Sekjen Kementan Ibadah Umroh

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Selasa, 28 Mei 2024 11:36 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --

Anak terdakwa Syahrul Yasin Limpo, Kemal Ridindo mengatakan diajak Sekretaris Jendral Kementerian Pertanian, Kasdi Subagyono dan Syahrul Yasin Limpo beribadah umroh ke Tanah Suci.


Dindo menyampaikan ini dalam sidang kesaksian keluarga Syahrul Yasin Limpo, Senin sore.


Menurut Dindo tak hanya dirinya, istri, anak dan asistennya juga ikut diberangkatkan ibadah umroh yang dibiayai Kementerian Pertanian.


Diketahui dalam sidang sebelumnya, Mantan Bendahara Pengeluaran Ditjen PSP Kementan, Puguh Hari Prabowo mengungkap, umroh yang memboyong keluarga SYL dananya terkumpul dari patungan para pejabat Kementan.


Ia juga sempat menyebutkan nominal yang dikumpulkan untuk umroh hampir Rp1 miliar dari 5 direktorat di Kementerian Pertanian

Video Terkait
Video Terpopuler