Menteri Pertahanan sekaligus presiden terpilih Indonesia Prabowo Subianto bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin di Istana Kremlin, Moskow, pada Rabu 31 Juli.
Saat tiba, Prabowo disambut langsung oleh Putin dan berjabat tangan.
Keduanya pun kemudian berbincang.
Pertemuan ini merupakan sebuah langkah yang dipandang sebagai upaya untuk memperkuat hubungan bilateral kedua negara.