VIDEO:Menkopolhukam: Perputaran Judi Online Tahun 2024 Rp 900 triliun

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Kamis, 21 Nov 2024 15:45 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Pemerintah melalui desk pemberantasan judi daring dan desk keamanan siber dan perlindungan data, Kamis pagi menggelar rapat dan konferensi pers guna memaparkan, mengenai capaian terkait upaya pemberantasan praktik judi online di Indonesia.

Dalam konferensi persnya, Menkopolkam Budi Gunawan memaparkan, saat ini desk pemberantasan judi online dan desk keamanan siber dan perlindungan data yang dibentuk pemerintah, telah melakukan sejumlah upaya pemberantasan dan pencegahan masifnya praktik judi online.

Barang bukti berupa uang tunai senilai 13 miliar rupiah, alat elektronik berupa laptop, sim card, ponsel, pc, buku rekening dan dua orang tersangka yang berperan sebagai marketing promosi dari website judi online naga kuda 138 juga dihadirkan dalam kesempatan kali ini.

Budi Gunawan menyebut perputaran dana dari praktik judi online yang terpantau sepanjang tahun 2024, telah mencapai 900 triliun rupiah.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red