VIDEO: Prabowo Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur Indonesia Timur
Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur Agus Harimurti Yudhoyono menyampaikan arahan Presiden Prabowo Subianto terkait infrastruktur di wilayah timur Indonesia. Prabowo meminta wilayah tersebut menjadi prioritas.
AHY menyampaikan isi dan hasil rapat di Istana Negara dengan presiden dan jajaran menteri teknis di bidangnya, serta Menteri Keuangan, Menteri BUMN dan Menteri Dalam Negeri.
Salah satu yang dibahas terkait sektor transmigrasi yang harus dipetakan serta revitalisasi di beberapa daerah. Presiden menekankan pentingnya menjadikan wilayah timur indonesia sebagai prioritas pembangunan infrastruktur dalam program pemerintah.
AHY menyatakan daerah otomoni baru atau dob di daerah Papua perlu didukung berbagai infrastruktur untuk perkembangan kawasan.
Presiden menugaskan Menteri Transmigrasi, Iftitah sulaiman untuk membuka peluang perekonomian di wilayah Timur Indonesia.