VIDEO: Pramono Anung Ngaku Sarapan Pagi Gratis Bukan Saingi MBG
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, dijadwalkan bertemu Kepala Badan Gizi Nasional, Dadan Hindayana, Rabu sore di Balai Kota Jakarta, guna membahas kelanjutan program sarapan gratis yang diusung oleh Pramono-Rano di Jakarta.
Pramono menegaskan, program sarapan gratis tidak dimaksudkan untuk menyaingi program Makan Bergizi Gratis yang sudah dijalankan oleh pemerintah pusat.
Hal tersebut disampaikan Pramono Anung usai memimpin apel Operasi Lintas Jaya 2025, di lapangan Monas, Jakarta Pusat, Rabu pagi.
Pramono menyebut program sarapan gratis di Jakarta akan menyasar sekolah di lingkungan kurang mampu, untuk melengkapi program Makan Bergizi Gratis yang sudah berjalan saat ini.
Pramono juga menegaskan akan mengikuti arahan pemerintah pusat, yang baru dapat diketahui usai dia melakukan pertemuan dengan Kepala BGN.