VIDEO: Kontras Respon Aksi Geruduk Rapat Revisi RUU TNI di Hotel Mewah

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Senin, 17 Mar 2025 12:55 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Koalisi Masyarakat Sipil Untuk Reformasi Sektor Keamanan menggelar aksi di salah satu hotel mewah di Jakarta Selatan yang menjadi lokasi rapat pembahasan Rancangan Undang-Undang TNI, Sabtu sore.


Koordinator Kontras, Dimas Bagus Arya ditemui di Jakarta Pusat Minggu siang menyebut pihaknya terlebih dahulu telah memberikan masukan terhadap Komisi I DPR dan pemerintah terkait draf RUU TNI sesuai dengan koridor, seperti mengirimkan surat terbuka pada empat 4 Maret lalu juga konferensi pers 9 Maret yang menolak pembahasan RUU TNI yang dinilai terlalu cepat dan sarat kepentingan.


Kontras menilai aksi di sebuah hotel mewah pada Sabtu lalu merupakan langkah reaktif dari koalisi masyarakat sipil yang tidak lagi mendapat respon terkait masukan draf RUU TNI juga cara-cara pembahasan yang dianggap kontradiktif dengan efisiensi anggaran yang tengah digalakkan pemerintah.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red