VIDEO: Mau Naik Gunung? Pelajari Medan, Hindari Human Error

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Jumat, 04 Jul 2025 17:15 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --

Sama seperti kegiatan alam bebas lainnya, mendaki gunung merupakan salah satu aktivitas ekstrem yang membutuhkan kesiapan fisik dan mental selain alat yang dimiliki.


Ketua Wanadri Perwakilan Jakarta, Madayun Lasy Wardy, menjelaskan untuk mendaki gunung dibutuhkan persiapan dan pengetahuan tentang gunung yang akan dituju.


Menurutnya sang pendaki harus paham tentang lokasi dan resiko yang akan dihadapi.

Karena dengan memahami situasi yang akan dihadapi, si pendaki dapat mengurangi risiko yang menghantuinya.


Mada menambahkan, kecelakaan yang dialami para pendaki biasanya berasal dari human error dari pendaki itu sendiri.

Video Terkait
Video Terpopuler