Kementerian Kesehatan mengajukan anggaran penanganan bencana tahap tiga sebesar 500 miliar rupiah. Dana tersebut akan digunakan untuk revitalisasi layanan kesehatan, insentif tenaga kesehatan terdampak, serta perbaikan rumah tenaga kesehatan di daerah bencana Sumatra.