VIDEO: Basarnas: Cuaca Buruk Halangi Ke Lokasi Serpihan ATR 42-500
Tim SAR gabungan menemukan sejumlah serpihan pesawat dalam operasi pencarian pesawat yang sebelumnya dilaporkan mengalami lost contact di wilayah Maros-Pangkep, Sulawesi Selatan. Temuan awal ditemukan pada pukul 07.46 WITA berupa serpihan bagian window pesawat berukuran kecil di koordinat 04 derajat 55 menit 48 detik lintang selatan dan 119 derajat 44 menit 52 detik bujur timur.
Selang tiga menit kemudian, tim kembali menemukan bagian badan pesawat berukuran besar, disusul temuan bagian puntak pesawat yang telah terbuka serta bagian ekor pesawat di sebelah selatan lereng bawah lokasi kejadian.
Seiring dengan temuan tersebut, pergerakan unsur SAR terus disesuaikan dengan pergeseran SRU menuju titik prioritas pencarian.
Pada pukul 08.02 WITA, serpihan besar kembali terpantau oleh SRU aju melalui pemantauan udara menggunakan helikopter Caracal.
Tim aju selanjutnya melaporkan kebutuhan peralatan tambahan berupa perlengkapan mountaineering atau climbing untuk menjangkau lokasi dengan medan terjal.
Operasi SAR melibatkan unsur Basarnas Makassar, TNI, Polri, AirNav, Paskhas, serta dukungan masyarakat setempat.
Hingga saat ini, operasi SAR masih terus berlangsung dan perkembangan lanjut akan disampaikan secara resmi sesuai hasil di lapangan.
Untuk mengetahui update terkini pencarian pesawat ATR 42-500, sudah terhubung bersama kita, Pak Andi Sultan, Kepala Operasi dan Siaga Basarnas Makassar.