Sejumlah perguruan tinggi telah mengumumkan penetapan besaran biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) tahun 2025. Namun, masih ada sebagian mahasiswa yang ingin mengetahui apakah bisa mengajukan banding UKT?
UKT adalah Uang Kuliah Tunggal, yakni sistem pembayaran biaya kuliah yang diterapkan di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
UKT merupakan sebagian dari biaya kuliah tunggal (BKT) yang dibebankan kepada setiap mahasiswa berdasarkan kemampuan ekonomi masing-masing.
Tujuan dari penetapan UKT adalah untuk memberikan subsidi silang, yakni mahasiswa dari keluarga mampu akan membantu mahasiswa dari keluarga kurang mampu sehingga biaya pendidikan dapat lebih terjangkau.
Umumnya besaran UKT setiap mahasiswa ditentukan berdasarkan penghasilan orang tua atau wali mahasiswa, serta kondisi ekonomi keluarga.
Lantas, apakah bisa seorang mahasiswa mengajukan banding UKT?
Mahasiswa yang mengalami kesulitan finansial bisa mengajukan banding atau permohonan keringanan UKT. Pengajuan banding UKT ini terdapat beberapa mekanisme dan persyaratan yang harus dipenuhi.
Proses dan persyaratannya tentu berbeda-beda di setiap perguruan tinggi, tetapi pada dasarnya melibatkan pengajuan permohonan tertulis beserta dokumen pendukung yang menjelaskan kondisi finansial mahasiswa.
Mengutip laman resmi Kemahasiswaan Institut Teknologi Bandung (ITB), pengajuan banding bisa dilakukan hanya melalui SIX mahasiswa.
SIX adalah platform sistem informasi akademik ITB yang menyediakan berbagai informasi dan layanan terkait perkuliahan, jadwal, pembayaran, dan data akademik lainnya bagi mahasiswa, orang tua, dan pihak terkait di ITB.
Mahasiswa harus melengkapi sejumlah dokumen antara lain:
Cara dan persyaratan mengajukan banding UKT mungkin saja berbeda-beda di tiap-tiap kampus. Hanya saja, umumnya banding UKT memerlukan kelengkapan sejumlah data dan dokumen yang nantinya akan diverifikasi dan validasi oleh pihak kampus.
Jadi, apakah bisa mengajukan banding UKT? Jawabannya adalah bisa. Namun, untuk proses dan syarat-syarat yang lebih merinci kamu bisa cek di website universitas masing-masing. Selamat mencoba!
(pua/fef)