7 Kebiasaan Makan yang Bikin Umur Pendek

CNN Indonesia
Senin, 12 Jul 2021 18:00 WIB
Bicara soal makanan, seringkali orang hanya mempertimbangkan sehat atau tidak sehat, tapi juga kebiasaan makan bisa mengurangi usia Anda.
Bicara soal makanan, seringkali orang hanya mempertimbangkan sehat atau tidak sehat, tapi juga kebiasaan makan bisa mengurangi usia Anda. (iStockphoto/Chorboon_photo)

4. Menghindari lemak

Lemak identik dengan kolesterol. Namun tidak semua lemak berbahaya bagi tubuh. Beberapa lemak alami justru dibutuhkan.

Sebuah jurnal di JAMA Internal Medicine pada 2020 menunjukkan, penelitian pada warga Amerika Serikat berusia 20 tahun yang mendapat lemak dari protein nabati memiliki risiko kematian yang lebih rendah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lemak yang bersumber dari protein nabati seperti kacang-kacangan, alpukat, jagung, tempe, dan lain-lain. Program diet dengan mengurangi lemak baik ini juga bisa membuat tubuh kehilangan nutrisi tertentu, karena lemak membantu penyerapan vitamin A,D,E, dan K.

5. Makan terlalu sering

Memberi tubuh istirahat dari makan bisa membuat Anda hidup lebih lama. Sebuah jurnal Circulation menyebut berpuasa bisa meningkatkan harapan hidup.
Penelitian dilakukan pada 2.000 orang yang sudah menjalani operasi jantung. Peserta diminta berpuasa selama satu hari setiap bulan, selama lima tahun. Hasilnya menunjukkan perkembangan kesehatan yang baik.
Mereka yang berpuasa secara teratur juga memiliki tingkat kematian 45 persen lebih rendah dibandingkan mereka yang tidak berpuasa.

6.Terlalu banyak daging merah

Ahli gizi Lisa R. Young mengatakan konsumsi daging merah berlebihan meningkatkan risiko berbagai penyakit kardiovaskuler yang memengaruhi angka harapan hidup.
"Konsumsi daging merah dikaitkan dengan risiko kesehatan, seperti penyakit kardiovaskular dan kanker, yang dapat menyebabkan umur yang lebih pendek," kata Young, melansir Eat This, Not That!

Anda mungkin harus mulai mengurangi konsumsi daging merah agar terhindar dari risiko penyakit tersebut.

7. Makan terlalu banyak gula dan garam

Makan terlalu banyak gula tambahan, termasuk minuman manis seperti soda atau sports drink dikaitkan dengan umur yang lebih pendek.

Semakin banyak gula dalam makanan harian Anda, semakin tinggi kemungkinan kematian akibat penyakit kardiovaskular. Young juga mengatakan gula menyumbang kalori yang tidak diperlukan tubuh, hasilnya akan membawa Anda pada diabetes dan obesitas.

Selain gula, makan terlalu banyak garam juga membahayakan kesehatan. Kandungan natrium yang tinggi bisa mengganggu kerja jantung hingga mengakibatkan kematian. Terlalu banyak natrium juga mengundang risiko penyakit hipertensi.

(mel/chs)


[Gambas:Video CNN]

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER