Raisa Ungkap Mandi Cuma Berdurasi Satu Lagu, Apa Kata Dokter?

CNN Indonesia
Senin, 08 Mei 2023 20:15 WIB
Penyanyi Raisa hanya memerlukan durasi yang singkat ketika berada di kamar mandi membersihkan tubuhnya.
Penyanyi Raisa ungkap durasi mandi yang jadi kebiasaannya. (ANTARA FOTO/ASPRILLA DWI ADHA)
Jakarta, CNN Indonesia --

Penyanyi Raisa mengaku jadikan mandi sebagai ajang me time di tengah aktivitasnya yang padat sebagai ibu hingga publik figur. Namun tak disangka, salah satu diva tanah air ini memiliki kebiasaan saat mandi yang cukup mengejutkan.

Rupanya, Raisa hanya memerlukan durasi yang singkat ketika berada di kamar mandi membersihkan tubuhnya. Kebiasaan ini pun terkadang membuat orang-orang di sekitarnya bertanya-tanya.

"Jadi aku kurang lebih mandi [durasinya] satu lagu, kayak sekitar 4-5 menit tuh udah kelar plus keramas," ucap pelantun Serba Salah itu di kawasan SCBD, Jakarta Pusat, Senin (8/5).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Begitupun saat mandi dengan rutinitas perawatan tubuh yang lebih banyak, ibu satu anak ini pun hanya menghabiskan waktu yang relatif singkat.

"Kalau mandi yang pampering, mandi malam sambil perawatan shaving, sambil lulur, ya bisa lah 10 menit. Pokoknya sesuai kebutuhan," lanjut dia.

Istri Hamish Daud itu juga mengakui bahwa kebiasaan mandi dengan durasi yang singkat tersebut membuat orang-orang di sekelilingnya bertanya-tanya.

"Aku sampai ditanyain lo mandi bersih apa enggak sih? Aku tuh kalau mandi benar-benar fokus untuk membersihkan tubuh, jadi set set set, udah kelar," ucap Raisa.

Lantas secara ilmiah, berapa lamakah sebenarnya durasi mandi yang dianjurkan oleh dokter?

Menurut dokter spesialis kulit dan kelamin Kardiana Dewi, belum ada studi ilmiah yang menyebut durasi yang dianjurkan untuk mandi.

"Kalau mandi hari-hari rasanya kalau kita bukan yang setiap hari bekerja memacul atau memikul yang benar-benar berkeringat, rasanya tidak perlu terlalu lama dan terlalu dipanjang-panjangkan," ucap Dewi dalam kesempatan yang sama.

Menurutnya, mandi yang terlalu lama biasanya menggunakan kucuran shower dan cenderung menggunakan air hangat atau panas. Hal ini dapat berdampak buruk bagi kulit yakni membuatnya menjadi terlalu kering.

"Biasanya mandi dengan air yang terlalu panas terlalu lama, dan terlalu banyak menggosok-gosok, tentu itu bisa membuat kulit jadi terlalu kering," lanjut Dewi.

"Mandi ya saya rasa seperti biasa saja. Kalau mau ada pampering sedikit silakan, tapi jangan sampai terlalu lama juga. 5-10 menit saya rasa oke."



(del/pua)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER