Salah satu lounge bisnis maskapai penerbangan Cathay Pacific dari Hong Kong mengalami kebakaran pada hari Sabtu (28/9).
Melansir VN Express, kebakaran tersebut terjadi di fasilitas premium terbesar milik maskapai tersebut, The Pier, sekitar pukul 10 pagi di Bandara Internasional Hong Kong.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Akibat kejadian tersebut, sebanyak lebih dari 200 penumpang dievakuasi.
Staf yang mengetahui hal tersebut segera menghubungi layanan darurat. Petugas pemadam kebakaran dikerahkan dan api padam dalam waktu satu jam.
Menurut laporan RTHK News, tak ada korban jiwa berjatuhan dalam insiden ini.
Pihak berwenang menyatakan bahwa kemunculan asap terdeteksi pertama kali dari ruang meteran listrik di lounge bisnis tersebut.
Investigasi mengenai penyebab kebakaran masih dalam proses pendalaman pihak berwenang.
Cathay Pacific meminta maaf kepada penumpang atas insiden yang menyebabkan ketidaknyamanan tersebut dalam sebuah pernyataan resmi.
Seorang juru bicara kepolisian mengumumkan hasil penyelidikan awal. Diduga kebakaran tersebut terjadi akibat korsleting listrik.
Maskapai mengumumkan pada Minggu (29/9) bahwa lounge telah dibuka kembali setelah ditutup selama sehari untuk perbaikan.
(aur/asr)