Pelancong yang terbang dengan maskapai penerbangan WestJet akan segera dikenakan biaya lebih jika ingin merebahkan kursi mereka.
Maskapai Kanada ini mengumumkan akan melakukan penyegaran kabin besar-besaran di seluruh armadanya, yang sebelumnya hanya kelas ekonomi, dengan menghadirkan kursi Premium dan meniadakan fitur rebah (recline) untuk penumpang kelas ekonomi di pesawat Boeing 737-8 MAX dan 737-800.
Renovasi ini akan mencakup 43 pesawat dengan desain kabin baru. Pesawat pertama yang dikonfigurasi ulang diperkirakan akan mulai beroperasi bulan ini, sementara sisanya akan selesai pada awal tahun depan, kata maskapai itu kepada USA Today, seperti dilansir Independent.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
WestJet, maskapai terbesar kedua di Kanada, mengatakan "desain sandaran tetap" (fixed recline design) ini bertujuan untuk membantu "menjaga ruang pribadi" bagi penumpang yang duduk di kelas ekonomi.
Maskapai ini menyebut perbaikan juga akan dilakukan pada sandaran kepala, bantalan kursi, dan sandaran punggung.
"Sepanjang pengujian pengguna tamu kami, setengahnya menunjukkan bahwa mereka lebih memilih sandaran tetap untuk menghindari perasaan terganggu oleh penumpang lain yang melanggar ruang mereka," kata maskapai itu dalam siaran pers.
Kursi yang dapat direbahkan masih akan ditawarkan bagi penumpang di kabin premium baru dan kursi dengan kenyamanan tambahan (extended comfort seats), yang tentunya datang dengan harga lebih mahal.
Pesawat yang dulunya hanya kelas ekonomi kini akan mencakup:
- Kabin Premium: Memiliki 12 kursi yang dilengkapi dengan "bantalan kursi berkontur ergonomis, sandaran kursi yang dapat direbahkan, dan sandaran kepala besar dengan kemampuan penyesuaian empat arah," kata maskapai tersebut.
- Bagian Extended Comfort: Terletak tepat di belakang kabin premium dan terpisah dari ekonomi dasar, bagian ini akan mencakup 36 kursi yang memberikan ruang kaki tambahan (added legroom).
- Kursi Ekonomi Standar: Menawarkan "pilihan mulai dari ruang yang lebih sedikit di bagian belakang hingga ruang yang lebih banyak di dekat bagian depan kabin, dan kursi yang ditingkatkan menampilkan kontur sandaran kursi untuk memaksimalkan ruang kaki, bantalan bawah dan punggung yang dirancang secara ergonomis," jelas maskapai.
Toilet dan galley (dapur pesawat) juga akan mengalami pembaruan. Seluruh armada WestJet juga akan menerima peningkatan Wi-Fi berkecepatan tinggi, yang gratis untuk anggota WestJet Rewards. Peningkatan Wi-Fi ini diharapkan selesai pada akhir tahun 2025.
WestJet mengatakan penyegaran kabin ini akan menambah satu baris kursi dibandingkan tata letak maskapai sebelumnya. Hal ini disebut akan "mengurangi biaya per kursi dan membantu menyediakan tarif yang terjangkau dan pilihan bagi warga Kanada."
"Kabin telah dirancang dengan cermat untuk menawarkan layanan WestJet yang ramah di setiap anggaran," kata Wakil Presiden Eksekutif dan Chief Experience Officer WestJet, Samantha Taylor.
"Ini mencerminkan komitmen kami untuk meningkatkan setiap aspek pengalaman perjalanan dan memenuhi permintaan tamu untuk jangkauan penawaran produk yang lebih luas," ujar dia.
(wiw)