Sembuh dari Bronkitis, Mariah Carey 'Hajar' Lagu di BBMA

Endro Priherdityo | CNN Indonesia
Senin, 18 Mei 2015 10:42 WIB
Tampil di ajang Billboard Music Awards, sang diva "menghajar" semua nada tinggi lagu-lagunya sekaipun baru sembuh dari bronkitis.
Ilustrasi: Mariah Carey beraksi lagi setelah berjuang melawan bronkitis. (REUTERS/Mike Segar)
Jakarta, CNN Indonesia -- Setelah sebelumnya berjuang melawan penyakit bronkitis yang dideritanya, Mariah Carey tampil prima di ajang Billboard Music Awards (BBMA) 2015 di Las Vegas, AS, pada Minggu malam (17/5) waktu setempat.

Di ajang bergengsi tersebut, Mariah membawakan single pertamanya, Vision of Love, dan single terbarunya, Infinity  dalam balutan gaun seksi bertabur kilau perak.

Diva ini menyanyikan Vision of Love dan "menghajar" semua nada tinggi di lagu dalam album perdananya, Mariah Carey, yang dirilis pada 1990 .

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski mampu menampilkan lagu tersebut dengan cukup baik, Mariah masih tampak kewalahan mengeluarkan tenaganya untuk membawakan lagu yang ia tulis sendiri tersebut.

"Saya sudah berlatih dengan sangat baik, terutama dalam hal menggabungkan lagu," kata Mariah kepada E! "Berhubung kebanyakan lagu-lagu saya berirama ballad dan up beat, jadi sulit untuk menggabungkan satu sama lain dengan lancar."

Setelah menampilkan Vision of Love, Mariah membawakan Infinity yang baru saja diluncurkan. pada awal Mei. Aksinya kali ini sekaligus menandakan dimulainya rangkaian konser Mariah di Caesar Palace, Las Vegas, hingga dua tahun ke depan.

Mariah Carey sempat terjangkit bronkitis, beberapa hari yang lalu, dan menyebabkan pelantun Obsessed tersebut harus membatalkan pertunjukannya di Caesar Palace.

"Halo semua, saya telah berjuang melawan bronkitis beberapa hari terakhir, hampir sembuh tapi diminta untuk istirahat vokal oleh dokter. Saya minta maaf karena membatalkan pertunjukan malam ini tapi saya berjanji membayarnya untuk kalian! Love you, MC," tulis Mariah di akun Instagram miliknya.

Bronkitis adalah penyakit yang timbul akibat infeksi yang terjadi di bronkus, saluran udara ke paru-paru yang menghubungkan trakea dengan sinus.

Penyakit ini pada umumnya bersifat ringan, namun akan bersifat serius jika penderita memiliki riwayat penyakit menahun, seperti jantung dan paru-paru.

(end/vga)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER