Lagu Band Kasabian Bantu Leicester City Menang Pertandingan

Ardita Mustafa | CNN Indonesia
Senin, 10 Agu 2015 16:10 WIB
Sebelum menjadi lagu tema Liga Inggris tahun ini, Fire juga menjadi lagu tema Liga Inggris pada 2010-2011 dan 2012-2013.
Vokalis Band Kasabian, Tom Meighan. (REUTERS/Ints Kalnins)
Jakarta, CNN Indonesia -- Manajer klub sepak bola Leicester City Claudio Ranieri menyatakan, lagu dari grup band Kasabian yang berjudul Fire telah membantu timnya meraih kemenangan melawan Sunderland dalam pertandingan Liga Inggris, pada Sabtu (8/8).

Leicester mengalahkan Sunderland dengan skor 4-2 dalam pertandingan kandang di King Power Stadium. Jamie Vardy, Marc Albrighton dan Riyad Mahrez menyumbang gol untuk Leicester.


Berbicara setelah pertandingan, manajer asal Italia itu mengatakan, para pemainnya memiliki semangat juang yang tinggi setelah mendengarkan lagu Kasabian.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya cukup mengenal karakter pendukung Leicester. Mereka adalah pendukung yang sangat bersemangat. Lalu, saya memperdengarkan lagu Kasabian agar para pemain saya merasa seperti pahlawan di hadapan penggemarnya," kata Ranieri, seperti yang dilansir oleh NME, pada Senin (10/8).

Menurut Ranieri, band asal Leicester itu memiliki karya yang sangat inspiratif.

"Saya rasa mereka juga mendukung tim kami. Jadi sangat ideal jika lagu mereka mampu menginspirasi pemain kami," ujar Ranieri.

Personel Kasabian, Sere Pizzorno dan Tom Meighan memang mengaku sebagai pendukung Leicester. Bahkan Pizzorno diketahui pernah menjadi pemain sepak bola amatir dan sempat bertanding melawan Nottingham Forest.

Lagu Fire yang diciptakan oleh Kasabian merupakan single dari album musik ke-tiga mereka yang berjudul West Ryder Pauper Lunatic Asylum (2009).

Selain untuk Liga Inggris, lagu yang diciptakan oleh Pizzorno itu juga menjadi lagu tema klub sepak bola Leicester.


Sebelum menjadi lagu tema Liga Inggris tahun ini, Fire juga menjadi lagu tema Liga Inggris, pada 2010-2011 dan 2012-2013.

Kasabian adalah band yang terbentuk, pada 1997, dan beranggotakan Pizzorno, Meighan, Chris Edwards dan Ian Matthews.

[Gambas:Youtube] (ard/vga)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER