Jakarta, CNN Indonesia -- Festival Jak-Japan Matsuri pada 8-9 September 2018 nanti akan menampilkan kelompok musik AKB48 dari Jepang. AKB48 terakhir kali menggelar konser di Indonesia pada tiga tahun yang lalu.
Tentu saja penggemar musik Tanah Air menyambut gembira pengumuman tersebut, apalagi "cabang" dari AKB48, JKT48, juga punya basis penggemar yang kuat.
Kendati sudah 13 tahun berkecimpung di industri musik global, kelompok musik yang berkonsep girlband dan kelompok idola besutan Akimoto Yasushi ini tak pernah kehabisan penggemar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lagu yang manis, visual yang menarik, dan terciptanya ilusi kedekatan antara idola-penggemar mampu menjadi daya tarik tersendiri bagi penggemar AKB48.
Tertarik menonton penampilan AKB48 pada akhir pekan ini? Berikut lima fakta menarik mengenai pelantun lagu 'Heavy Rotation' ini:
1. Idola "biasa"Lahir dari tangan Yasushi Akimoto, seorang produser handal yang sukses menghasilkan acara televisi populer seperti 'Utaban' dan 'Oshare-ism', member dari AKB48 dijadwalkan untuk tampil setiap hari di teater AKB, Akihabara, Tokyo.
Dengan demikian, para penggemar tak perlu sedih ataupun merasa berjarak dengan sang idola karena dapat bertemu setiap hari, entah untuk menyaksikan konser ataupun sekadar mengikuti jumpa penggemar.
2. Tercatat dalam Guiness World Beranggotakan 77 anggota (bersama dengan anggota cadangan yang berstatus trainee), AKB48 sukses mencatatkan namanya dalam sejarah industri musik dunia pada 2012 silam sebagai anggota grup pop dengan anggota terbanyak.
[Gambas:Instagram]3. Memiliki banyak "cabang"Jika grup idola lainnya memilih untuk membuat sub-grup yang lebih kecil, AKB48 memilih untuk melebarkan sayap ke luar negeri tanpa melupakan sentuhan kearifan lokal Jepang.
Cabang yang dibuka grup idola ini bertajuk Proyek Grup 48, yakni merekrut 48 anggota dari masing-masing negara.
Hingga kini sebanyak 12 cabang AKB48 sudah tersebar di berbagai negara seperti Hongkong, Singapura, termasuk di Indonesia dengan nama JKT48.
[Gambas:Instagram]4. Punya member virtualDiumumkan pada 2011 silam, Eguchi Aimi resmi menjadi anggota AKB48.
Uniknya, Eguchi merupakan sosok digital hasil rekaan komputer yang dibuat dari perpaduan karakteristik fisik enam anggota AKB48 lainnya.
5. Pernah cetak rekor OriconSingle bertajuk 'Sakura no Ki ni Narou' dari grup idola ini sukses menuliskan namanya pada rekor penjualan tangga lagu Jepang, Oricon.
Single ke-20 ini mencatat rekor penjualan sebesar 942.000 copy di hari pertamanya.
Prestasi ini membuat AKB40 ditetapkan sebagai grup idola ke-dua yang sanggup memuat tujuh lagu sekaligus dalam daftar album terlaris di minggu pertama penjualannya setelah Pink Lady pada 1978.
[Gambas:Instagram] (dna/ard)