Tim Produksi Minta Maaf soal Kontroversi Drama Mr. Queen

CNN Indonesia
Kamis, 17 Des 2020 09:49 WIB
Tim produksi Mr. Queen meminta maaf setelah drama Korea tersebut memicu sejumlah kontroversi di jagat maya tak lama usai tayang perdana pada akhir pekan lalu.
Tim produksi Mr. Queen meminta maaf setelah drama Korea tersebut memicu sejumlah kontroversi di jagat maya tak lama usai tayang perdana pada akhir pekan lalu. (Arsip tvN via Hancinema)
Jakarta, CNN Indonesia --

Tim produksi Mr. Queen meminta maaf setelah drama Korea tersebut memicu sejumlah kontroversi di jagat maya tak lama usai tayang perdana pada akhir pekan lalu.

"Kami meminta maaf karena menimbulkan ketidaknyamanan, yang bertolak belakang dengan maksud kami untuk membuat orang tertawa dengan cara sehat," demikian pernyataan tim produksi yang dikutip Soompi, Rabu (16/12).

Tim produksi merilis pernyataan ini setelah Mr. Queen menuai sejumlah kontroversi, salah satunya terkait dasar pembuatan drama Korea tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mr. Queen merupakan hasil adaptasi dari drama fantasi komedi asal China bertajuk Go Princess Go yang mengangkat kisah seorang pria modern terperangkap di tubuh ratu di dinasti Joseon.

Drama China itu dibuat berdasarkan novel dari seorang penulis yang pernah menyisipkan komentar negatif tentang Korea di karya sebelumnya.

Menanggapi kontroversi ini, tim produksi menyatakan, "Yang dibeli dari perusahaan produksi adalah hak untuk pembuatan ulang drama, bukan novel aslinya."

"Selain itu, saat tanda tangan kontrak, kami tidak mengetahui ada komentar negatif mengenai Korea di Princess Amity, karya dari novelis yang menulis cerita yang menjadi dasar Go Princess Go."

Setelah penandatangan kontrak, tim produksi langsung mempersiapkan Mr. Queen. Mereka baru menyadari fakta mengenai penulis novel tersebut ketika melihat forum di jagat maya.

"Kami benar-benar meminta maaf kepada penonton karena tidak mengetahui ini sebelumnya. Kami berencana melakukan yang terbaik dalam produksi sehingga kalian tidak merasa tak nyaman ketika menonton drama ini seperti hasil karya baru," tulis tim produksi.

Gif Rekomendasi Drama Korea (Drakor)

Tak hanya itu, sejumlah penonton juga menyoroti penggambaran karakter dalam Mr. Queen. Para penonton mengaku paham jika tokoh-tokoh di Mr. Queen melakukan sesuatu yang bersifat komedi karena genre drama tersebut memang lucu.

Namun, sejumlah penonton menganggap penggambaran beberapa karakter dalam Mr. Queen berlebihan mengingat tokoh-tokoh di drama itu sebenarnya terinspirasi dari orang nyata.

Selain itu, Mr. Queen juga menuai kontroversi karena menyebut Babad Dinasti Joseon sebagai "jirashi" yang merupakan situs berisi berita atau rumor belum terkonfirmasi.

[Gambas:Youtube]

Babad Dinasti Joseon merupakan catatan sejarah berisi riwayat 25 raja Dinasti Joseon yang memerintah pada 1397-1910. Catatan ini masuk dalam daftar Memory of the World UNESCO dan sangat dihargai di Korea.

Kembali buka suara soal kontroversi ini, tim produksi menuliskan, "Kami mengakui bahwa pernyataan mengenai Babad Dinasti Joseon itu tidak pantas dan kami sudah menghapus narasi yang menjadi masalah itu."

"Terkait figur sejarah dan insiden lainnya, kami tidak pernah berniat menggambarkan mereka secara negatif."

(has)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER