Beberapa 'tamu' tersebut justru musuh-musuh Spider-Man dari semesta yang lain, Doctor Octopus (Alfred Molina), Green Goblin (Willem Dafoe), Electro (Jamie Foxx), Lizard (Rhys Ifans), dan Sandman (Thomas Haden Church).
Mereka datang mencari Peter Parker namun rupanya sosok Peter yang saat ini bukanlah yang mereka kenal. Meski begitu, mereka tetap membuat semua orang ketakutan.
Strange pun memerintahkan Peter Parker untuk mencari cara mengumpulkan para 'tamu' tersebut dan mengembalikan ke semesta mereka masing-masing.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Peter Parker menilai masih ada cara lain untuk menghadapi situasi kedatangan para 'tamu' tersebut. Namun siapa sangka, ia justru dihadapkan pada kesulitan yang belum pernah ia hadapi sebelumnya.
Spider-Man: No Way Home merupakan penutup dari trilogi Spider-Man yang menjadi bagian dalam Marvel Cinematic Universe garapan Jon Watts, dan kelanjutan dari Spider-Man: Homecoming (2017) dan Spider-Man: Far From Home (2019).
Selain masih digarap oleh Jon Watts, No Way Home juga masih ditulis oleh Chris McKenna dan Erik Sommers yang juga menulis dua film Spider-Man sebelumnya.
Spider-Man No Way Home yang berbujet diketahui mulai diproduksi pada Oktober 2020 di New York City dan Atlanta, serta berakhir pada Maret 2021.
Film ini juga masih dibintangi oleh para pemeran dua film Spider-Man sebelumnya, Tom Holland, Zendaya, Jacob Batalon, Jon Favreau, dan Marisa Tomei, serta dibintangi Benedict Cumberbatch.
Ketika tayang perdana di Los Angeles, Selasa (14/12), Film Spider-Man: No Way Home yang tayang perdana di Los Angeles menuai pujian kritikus film.
Berdasarkan penilaian yang dihimpun Rotten Tomatoes pada Selasa (14/12), film tersebut mendapatkan skor Tomatometer 100 persen dari 28 kritikus film.
Spider-Man: No Way Home yang menjadi film terbaru dari waralaba Spider-Man Tom Holland bakal tayang di bioskop Indonesia mulai 15 Desember 2021. Sedangkan film itu akan tayang di AS pada 17 Desember 2021.
(end)