Serial Tokyo Revengers merupakan salah satu anime yang hits pada masa penayangannya, yaitu sepanjang April-September 2021.
Keseruan anime yang bercerita tentang geng motor ini tentu tidak lepas dari 10 orang terkuat di Tokyo Revengers sebagai kelompok paling anarkistis.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Geng Tokyo Manji ini memang dikenal sangat memiliki kemampuan kuat, bahkan ditakuti oleh gang lainnya.
![]() |
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut daftar karakter terkuat di Tokyo Revengers atau disebut para 'mental baja.'
Nama Manjiro Sano atau Mickey sudah tidak asing lagi karena ia adalah ketua Geng Tokyo Manji dan hampir tidak pernah terkalahkan dalam setiap pertarungan.
Kabarnya Mickey ini sangat suka dengan lawan bertarung yang sama-sama kuat karena dinilai lebih menantang.
Masih dalam urutan daftar 10 orang terkuat di Tokyo Revengers, nama Ken Ryuuguunji atau Draken menjadi salah satunya sebagai wakil ketua Gang Tokyo Manji.
Sama seperti Mickey, Draken pun lebih suka lawan bertarung yang juga kuat. Sosok Draken ini memang unik karena ia memiliki gaya rambut kepang dengan tato di bagian kening.
Taiju Shiba dikenal dengan perawakan tinggi besar bertubuh kekar. Ia pun menjabat pemimpin Gang Black Dragon dari generasi ke-10.
Meski secara perawakan sangat menakutkan dan kuat, kemampuan bertarungnya dinilai tidak sebanding dengan Mickey.
Secara postur, South Terano ini memiliki tubuh tinggi besar sebagai ketua kelompok Gang Rokuhara Tandai.
South, Mickey, dan Senju, disebut-sebut sebagai 3 Dewa karena kekuatannya super. Akan tetapi, hubungan personal ketiganya diketahui tidak akrab bahkan saling bermusuhan.
Senju Kawaragi juga termasuk bagian dari 3 Dewa sebagai perempuan satu-satunya yang terkuat dari Gang Brahman.
Meski mendapat julukan 3 Dewa, kekuatan Senju dianggap belum sejajar dengan Mickey. Akan tetapi ketiga Dewa tersebut ditakdirkan memiliki keunikan kekuatan masing-masing.
Kakucho terbilang mudah dikenal karena wajahnya paling menakutkan, sedangkan tubuhnya sangat besar.
Kekuatan yang dikuasai Kakucho cukup mampu untuk bertarung dengan banyak lawan. Rekannya bernama Izana pun mengakui bahwa sosok Kakucho terhebat.
Dari Gang Tokyo Manji, nama Keisuke Baji termasuk salah satu pendirinya. Banyak yang menyebut kalau kemampuan Baji cukup sebanding dengan Mickey dan Draken.
Tapi sayangnya kemampuan hebat Baji ini belum sempat dirasakan lawan bertarung karena ia lebih dulu terluka saat berhadapan Valhalla Baji.
Shuji Hanma adalah pria terkuat namun belum dianggap satu level seperti jajaran intin Gang Tokyo Manji.
Dibalik kekuatannya yang masih standar, Shuji sangat tidak mudah menyerah meski harus melawan para karakter super.
Dari Gang Tenjiku, sosok paling hebat dan terkuatnya ada Izana Kurokawa. Kabarnya Izana masih memiliki ikatan persaudaraan dekat dengan Mickey.
Tak hanya itu, nama Izana juga disebut-sebut seperti duplikat Mickey karena sama-sama terhebat.
Di urutan ke-10 orang terkuat di Tokyo Revengers ada Souta Kawata yaitu kembaran Nahoya Kawata.
Jika dibanding Nahoya, Souta jauh lebih kuat melawan musuhnya. Terutama jika dirinya sedang kecewa maka ia sanggup mengeluarkan kemampuan paling dahsyat.