Hustle merupakan film drama olahraga yang mengisahkan kehidupan Stanley Sugerman (Adam Sandler), seorang mantan pencari bakat dari klub basket NBA Philadelphia 76ers.
Suatu hari, ia menemukan seorang pemain bola basket jalanan berbakat saat berkelana di Spanyol. Sugerman lalu berambisi memboyong talenta itu agar dapat bermain di kompetisi NBA yang tersohor.
Film untuk dewasa ini bisa disaksikan di Netflix.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sekuel dari film Makmum (2019) ini melanjutkan kisah Rini (Titi Kamal) usai kematian suaminya. Duka tersebut bertambah ketika Bude yang membesarkannya wafat.
Saat pulang kampung untuk melayat, Rini mendapati anak satu-satunya hilang dan ditemukan tak sadar diri di tengah hutan. Rini pun berupaya menyelamatkan putranya di tengah teror sosok gaib menyerupai Makmum yang menguji imannya.
Film horor itu dapat ditonton di Disney+ Hotstar.
Nobita (Megumi Oohara) bertemu alien berukuran cilik bernama Papi (Romi Park) saat menemukan roket kecil. Dia datang dari planet bernama Pirika ke Bumi untuk melarikan diri dari pasukan PCIA di planetnya.
Namun, ukuran Papi yang begitu kecil membuat Nobita Cs kebingungan. Mereka akhirnya menggunakan teknologi senter pengecil Doraemon (Wasabi Mizuta) agar lebih mudah berinteraksi dengan Papi.
Nobita Cs lalu ikut menghadapi pasukan PCIA yang datang ke bumi untuk menangkap Papi.
Film untuk semua umur ini bisa ditonton di bioskop.