Aktor Stranger Things, Noah Schnapp Melela sebagai Gay

CNN Indonesia
Sabtu, 07 Jan 2023 03:45 WIB
Aktor Stranger Things, Noah Schnapp melela alias 'coming out' sebagai gay. (Getty Images via AFP/AMY SUSSMAN)
Jakarta, CNN Indonesia --

Aktor Stranger Things, Noah Schnapp melela alias coming out sebagai gay. Hal itu diungkap aktor berusia 18 tahun tersebut dalam sebuah video yang diunggah di akun TikTok miliknya.

"Saya akhirnya berani memberi tahu teman-teman dan keluarga bahwa saya seorang gay," kata Schnapp seperti diberitakan New York Post pada Jumat (6/1).

"Setelah dirundung dengan rasa takut di dalam kamarku sendiri selama 18 tahun, dan yang mereka katakan hanyalah, 'Kami tahu'," lanjutnya.

Dalam cuplikan awal, Schnapp lebih dulu merujuk kepada karakter Will Byers miliknya di Stranger Things yang juga merupakan seorang gay.

Unggahan ini telah mendulang lebih dari tujuh juta penonton, dengan mayoritas pengguna yang mendukung dan mengapresiasi sikap Schnapp untuk berani melela di usia 18 tahun.

Dalam wawancara bersama Variety pada Juli 2022, Schnapp lebih dahulu mengonfirmasi bahwa karakter miliknya di Stranger Things, Will Byers, adalah seorang gay.



Sebelum mengakui hal itu, Schnapp lebih suka membiarkan penggemarnya menginterpretasikan sendiri orientasi seksual Will. Menurut Schnapp, Will jatuh cinta dengan sahabatnya, Mike Wheeler (Finn Wolfhard).

"Jelas, itu sempat diisyaratkan di Season 1 kok. Itu selalu terlihat sebenarnya," ujar Schnapp kala itu.

"Tetapi kalian mungkin tidak pernah benar-benar sadar, apakah karena dia tumbuh lebih lambat dari teman-temannya? Sekarang 100 persen jelas bahwa dia adalah gay dan dia mencintai Mike," lanjutnya.

Noah Schnapp merupakan salah satu bintang utama Stranger Things bersama dengan Finn Wolfhard, Sadie Sink, Millie Bobby Brown, Gaten Matarazzo, dan Caleb McLaughlin.

Stranger Things tayang perdana pada 15 Juli 2016 lalu via Netflix. Serial horor fiksi ilmiah ini digarap oleh duo Duffer Bersaudara yang menceritakan tentang sekelompok anak-anak yang memiliki pengalaman supernatural.

Berlatar pada era 1970-an di Hawkins, Indiana, Stranger Things membuat para pemeran tersebut menjadi sensasi sejak saat itu.

Ketika pertama kali tayang, para pemeran utama tersebut masih berusia sangat muda, sekitar 12 tahun. Sekarang, setelah berjalan empat musim, para pemeran Stranger Things tersebut sudah menginjak usia dewasa muda.

Kini mereka siap untuk menyambut musim kelima setelah musim keempat yang berakhir mencekam dan monumental.

@noahschnapp

I guess I’m more similar to will than I thought

♬ original sound - princessazula0

(far/end)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK