Jakarta, CNN Indonesia --
Eks pemain kibor Peterpan, Andika Naliputra, membeberkan cerita panjang di balik pembentukan hingga klaim dirinya didepak dari band asal Bandung tersebut.
Dalam wawancara bersama Ferdy Element yang ditayangkan di YouTube, Kamis (6/10) lalu, Andika mengisahkan sejarah panjang bagaimana grup tersebut dibentuk.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut versi Andika, embrio dari Peterpan berasal dari band bernama Topi. Ia membentuk Topi sesaat setelah lulus sekolah bersama sejumlah pemuda di bilangan Antapani, Bandung, Jawa Barat.
Pada momen itu pula, Andika mengaku pertama kali dipertemukan dengan sosok Nazril Irham alias Ariel. Kala itu Ariel disebut tengah memainkan gitar akustik dan menyanyikan lagu Creed.
"'Ini anak suaranya bagus nih'," kata Andika menirukan batinnya kala itu, saat pertama kali bertemu dengan Ariel yang masih bersekolah di tingkat akhir SMA.
"Loekman [kelak jadi gitaris Peterpan] terus samperin Ariel, mengajak kenalan, dan bilang lagi membuat band dan lagi mencari vokalis," cerita Andika. "Diajakinlah ke rumah ipar gue, ke rumah Abel,"
CNNIndonesia.com sudah meminta izin kepada Ferdy Tahier dan Andika Naliputra untuk mengutip unggahan tersebut.
[Gambas:Video CNN]
Menurut Andika, Ariel menyetujui penawaran tersebut dengan satu syarat yakni membawa serta salah satu rekannya, Uki, untuk bermain gitar. Andika dan yang lainnya pun menyetujui permintaan Ariel itu.
Setelah aktif beberapa saat, Topi bubar jalan karena Ariel dan Uki mesti ujian sekolah. Selain itu, Andika mengaku kakak iparnya waktu itu, Abel - yang mengisi posisi pemain bas - tidak terlalu serius untuk bermusik.
Usai Ariel dan Uki rampung ujian SMA, hasrat bermusik kembali ada. Andika juga mengaku berkeinginan kembali untuk meneruskan proyek tersebut bersama Ariel, Uki, dan Lukman. Hingga akhirnya, seorang pemain bas bernama Indra berhasil ia bujuk bergabung.
Setelah beberapa kali bongkar pasang personel dan bergonta-ganti nama, Andika mengaku ingin serius bermusik dengan meminta restu kepada ibunya.
"Jadi gue minta izin ke nyokap buat serius nge-band, terus minta nama 'Kira-kira apa ya ma yang bagus?'," kata Andika.
"Ketika di Puncak, kita melewati salah satu warung sate kelinci yang entah sekarang masih ada atau enggak. Nama warung sate kelinci itu Peterpan," cerita Andika.
"Nyokap melihat itu, Nyokap ngebayangin sosok Peterpan kan, Peterpan Disney. 'A, kenapa nama bandnya enggak Peterpan saja?', dia bilang," sambungnya.
Menurut cerita Andika, ibunya mendefinisikan sosok Peterpan sebagai pemuda yang tak ingin melepaskan masa muda. Selain itu, menurut Andika, ibunya mengerti bahwa grup musik yang ia buat tidak ingin mengikuti tren RnB yang sedang populer di Bandung kala itu.
"Jadi di situlah awal mulanya Peterpan. Itu tanggal 1 September 2000," ujar Andika.
Dalam wawancara bersama Ferdy Element, Andika kemudian mengklaim bahwa dirinya yang pertama kali dikeluarkan dari Peterpan setelah menjalani karier yang cukup sukses.
"Gue dulu yang dikeluarkan sebenarnya. Iya itu yang bingung sebenarnya. Karena di Peterpan itu leader-nya aku," klaim Andika.
Lanjut ke sebelah...
Andika mengaku, saat itu tidak ada intrik yang terjadi di antara sesama personel. Namun menurutnya, di tengah jadwal tur yang padat, ia merasakan atmosfer Peterpan kalau itu ia sebut "sudah tidak lagi fun" seperti sedia kala. Ia juga menyebut suasanya "sudah kayak perusahaan".
Suasana jenuh yang ia rasakan saat itu berasal dari jadwal tur yang padat, sehingga tidak ada lagi waktu latihan dan berkumpul di antara para personel. Menurut Andika, situasi tersebut bukanlah hal ideal dalam sebuah band.
Hingga kemudian, Andika mengaku mendapatkan kabar dirinya bakal didepak di sebuah tempat makan.
"Pas aku datang, meja itu semuanya sudah penuh dengan piring kosong dan gelas kosong. Berarti sudah ada meeting sebelum gue kan?" kata Andika.
"Giliran gue duduk mau obrolin apa, pada diam tuh. Di situ gue yang mulai 'An*i*g, ini ada sesuatu nih,' gue bilang," imbuhnya.
Dalam cerita Andika, manajer Peterpan saat itu, Joy, berusaha membuka pembicaraan perihal pendepakan dirinya dari band. Namun menurut dia, baik manajer maupun personel Peterpan lain tidak berani untuk mengutarakan niat mereka.
"Gue melihat Joy kesusahan omong, gue lihat anak-anak yang lain pada diam, Ariel juga waktu itu diam," jelas Andika.
"Ariel ada, semuanya ada, kecuali Indra. Semuanya pada diam semuanya enggak ada yang omong. Yang berani omong cuma manajer doang si Joy. Yang lain nunduk," tambahnya.
[Gambas:Video CNN]
Kesal karena tak kunjung mendapatkan kepastian, Andika pun mengaku mempertegas perbincangan tersebut dengan asumsi bahwa dirinya telah didepak.
"Manajer gue gelagapan, gue langsung tembak begitu, 'Jadi bagaimana? Kenapa? Gue mau dikeluarin?'" kata Andika menjelaskan momen tersebut.
Andika mengaku, alasan utama manajemen dan personel Peterpan lainnya adalah tidak adanya visi dan misi yang sejalan dengan dirinya.
Pemain kibor itu mengaku Ariel sempat menawarkan opsi Peterpan tetap berisikan Andika dan Indra, sementara Ariel dan tiga yang lainnya keluar dari band itu.
"Kata kuncinya di situ, Ariel bilang, 'Gue sudah enggak bisa kerja sama lagi sama Lo,' begitu kan?" kata Andika.
"Aku bilang, 'Ya dari awal aku sebagai leader dan yang lain menyetujui kita selalu bilang kalau Peterpan itu berenam'," jelas Andika.
"'Aku tidak pernah mengklaim nama Peterpan itu milik aku' aku bilang. Tapi kita mengklaim bareng-bareng kalau sudah tidak berenam ini sudah Peterpan lagi. Itu yang selalu kita omongkan ke media," imbuhnya.
[Gambas:Youtube]
Hingga akhirnya, nama Peterpan dipertahankan hingga album Hari Yang Cerah (2007), sebelum Andika membentuk band lain bernama The Titans. Empat personel Peterpan lainnya, Ariel, Uki, Lukman, dan Reza tetap bersama band dibantu oleh David yang masuk pada 2008 untuk posisi kibordis.
Nama Peterpan bertahan hingga 2012 karena alasan perjanjian dengan label, kemudian berganti menjadi NOAH. Kini, NOAH tersisa tiga personel yang beranggotakan Ariel, Lukman, dan David. Reza meninggalkan pos drum pada Januari 2015, disusul oleh Uki pada Agustus 2021.
Respons Uki
Sementara itu, mantan gitaris Peterpan dan Noah, Uki menanggapi pernyataan Andika. Ia mengklarifikasi bahwa Andika dan Indra bukan dikeluarkan dari Peterpan.
"Perlu diketahui, bukan Andika dan Indra yang dikeluarkan. Niat awalnya saya, ariel, dan diikuti Lukman, dan Reza yang mau mengundurkan diri dari Peterpan," tulis Uki dalam kolom komentar unggahan Andika pada Sabtu (7/10).
Uki menjelaskan alasan awalnya ia dan tiga personel lainnya ingin mundur dari Peterpan. Ia pribadi merasa sudah tidak cocok lagi bekerja sama dengan Andika.
Ia bahkan mengaku mengisi bagian keyboard yang mestinya diisi oleh Andika dalam album Hari yang Cerah. Uki mengatakan aransemen Andika sudah "tidak enak" dan kibordisnya itu merasa kebingungan dalam mengisi bagiannya.
Akhirnya Uki mengungkapkan kegelisahannya kepada Ariel yang ternyata merasa sudah tidak cocok dengan Andika dan Indra. Keduanya pun berencana untuk "cabut" dari Peterpan. yang kemudian diikuti oleh Lukman dan Reza.
Dengan adanya klaim Andika yang mengatakan dikeluarkan dari Peterpan, Uki meminta mantan rekan bandnya untuk berhenti menyalahkan Ariel. Ia merasa lebih berhak menjadi pihak yang disalahkan oleh Andika.