Sinopsis Dream Scenario, Kala Nicolas Cage Jadi Mimpi Buruk

CNN Indonesia
Rabu, 21 Feb 2024 08:50 WIB
Berikut sinopsis Dream Scenario yang dibintangi Nicolas Cage dan film keluaran terbaru studio A24.
Berikut sinopsis Dream Scenario yang dibintangi Nicolas Cage dan film keluaran terbaru studio A24. (dok. A24)
Jakarta, CNN Indonesia --

Dream Scenario mulai tayang di bioskop Indonesia pada 21 Februari 2024. Film terbaru studio A24 ini menggandeng Nicolas Cage sebagai pemeran utamanya.

Film tersebut bercerita tentang seorang laki-laki paruh baya yang kerap muncul di mimpi buruk orang-orang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut sinopsis Dream Scenario.

Dream Scenario mengikuti kisah Paul Matthews (Nicolas Cage) yang merupakan seorang profesor biologi di sebuah kampus.

Kehidupan Paul sebenarnya biasa-biasa saja. Dia pun juga wataknya sopan. Namun, hidupnya berubah ketika dirinya mulai muncul dalam mimpi orang lain secara acak.

[Gambas:Video CNN]

Dalam salah satu mimpi, Paul sempat mengalami suatu bencana. Namun, ia tidak bisa bereaksi maupun ikut campur dengan dunia mimpi itu.

Di dunia nyata, Paul bertemu dengan mantan kekasihnya saat tengah bersama sang istri, Janet (Julianne Nicholson). Mantan kekasih yang bekerja sebagai jurnalis itu mengaku bertemu Paul di mimpinya dan meminta izin untuk menulis artikel tentang kejadian itu.

Film terbaru garapan studio A24, berjudul Dream Scenario (2023).Nicolas Cage sebagai Paul Matthews dalam film Dream Scenario. (Tangkapan layar YouTube A24)

Ratusan orang kemudian mengaku mengalami hal yang sama. Mereka juga pernah melihat Paul dalam mimpi masing-masing.

Namun, Paul merasa kecewa karena penggambaran dirinya dalam setiap mimpi selalu pasif dan terlihat tidak menarik. Masalah lantas muncul saat sang istri ternyata tak pernah melihat Paul dalam mimpi-mimpinya.

Dream Scenario merupakan film terbaru studio A24 yang ditulis dan disutradarai oleh Kristoffer Borgli. Ia dikenal sebagai penulis dan sutradara film DRIB (2017) dan Sick of Myself (2022).

Sutradara film horor hit Ari Aster juga ikut terlibat dalam proyek tersebut. Ari menjadi produser bersama Lars Knudsen, Jacob Jaffke, Tyler Campellone, dan Nicolas Cage.

Nicolas Cage dipercaya menjadi pemeran utama film Dream Scenario. Ia bersanding dengan Julianne Nicholson, Michael Cera, hingga Tim Meadows dalam film tersebut.

Selain itu, film ini juta turut dibintangi Dylan Gelula, Dylan Baker, Kate Berlant, Nicholas Braun, Amber Midhunter, hingga Noah Centineo.

Dream Scenario tayang perdana di Toronto International Festival pada 9 September 2023. Film tersebut kemudian tayang secara terbatas di bioskop Amerika Serikat pada November 2023.

Film Dream Scenario tayang di bioskop Indonesia pada 21 Februari 2024.

[Gambas:Youtube]



(pra)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER