Dalam semesta Parasyte, para parasit hanya punya satu tujuan, yakni masuk ke kepala manusia, memakan otaknya, dan mengambil alih seluruh kehidupan inangnya. Sehingga, jika manusia yang jadi inang mati, parasit juga mengalami kematian.
Namun, parasit yang masuk dalam Shinichi Izumi dalam manga dan juga Jeong Su-in dalam Parasyte: The Grey gagal mengambil alih otak mereka dengan situasi yang berbeda-beda.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Parasit dalam Jeong Su-in hanya bisa mengambil alih sedikit karena harus menyembuhkan luka parah yang dialami inangnya terlebih dulu. Hal itu dilakukan supaya ia juga tetap bisa hidup dalam Jeong Su-in.
Dampaknya, ia tak bisa mengambil alih sepenuhnya kehidupan Su-in dan malah membentuk simbiosis dengan host-nya tersebut.
Kondisi itu menimbulkan teka-teki menarik yang tidak terlihat di manga, anime, atau film live-action Jepang sebelumnya.
Parasyte: The Grey mengembangkan dan mengaitkan situasi tersebut dengan Dr. Jekyll and Mr. Hyde yang biasa dijadikan rujukan pada seseorang yang menampilkan dua sisi berbeda pada karakter atau sifatnya.
Hal itu pula yang kemudian menjadi rujukan untuk nama Heidi. Semua bermula dari Kang-woo (Koo Kyo-hwan) yang melihat perbedaan karakter dalan Jeong Su-in dan mengaitkannya dengan Jekyll dan Hyde.
![]() |
Hal itu dikarenakan Su-in dan karakter benar-benar berbeda, mulai dari suara parasit yang lebih rendah hingga karakternya yang begitu dingin dan amat tegas.
Hingga Kang-woo pada akhirnya memberikan nama Heidi untuk "sisi lain" dalam Jeong Su-in. Baik parasit dan Jeong Su-in pun pada akhirnya juga menggunakan nama Heidi itu.
Kisah tersebut berbeda dengan Migi dalam manga Parasyte. Parasit dalam tubuh Shinichi Izumi diberi nama Migi karena merujuk pada tangan kanan yang "dikuasai" parasit tersebut. Migi (右) dalam bahasa Jepang berarti "kanan."
Imbas gagal memakan seluruh otak Jeong Su-in, Heidi hanya bisa mengambil alih kesadaran sekitar 15 menit. Ketika Heidi muncil, Jeong Su-in kehilangan kesadaran dan sama sekali tak memiliki ingatan atas hal-hal yang dilakukan parasit.
Heidi pun hanya muncul ketika Jeong Su-in dalam bahaya. Kemunculannya untuk memastikan keselamatan Jeong Su-in karena berdampak pula pada hidupnya sendiri.
Apabila Heidi terlalu sering muncul, semakin lama pula waktu istirahat yang diperlukan keduanya. Situasi tersebut sekilas sama dengan Migi dalam manga yang membutuhkan sekitar empat jam tidur setiap hari untuk bisa berfungsi dengan baik.
Heidi muncul dari hadapan Su-in ketika sedang menyerang parasit lain, tetapi ia tidak pernah berbicara dengan host-nya itu real time seperti yang dilakukan Migi dan Shinichi.
Beberapa cara dilakukan Heidi dan Su-in untuk bisa berkomunikasi satu dengan yang lain, dimulai dari Su-in meninggalkan pertanyaan di buku catatan dan dibalas dengan penjelasan Heidi di sana.
Heidi juga kerap menitipkan pesan melalui Kang-woo untuk disampaikan atau diberikan kepada Su-in. Hingga dalam satu kesempatan keduanya bertemu bertatap muka ketika Su-in benar-benar tak sadarkan diri.
Lanjut ke sebelah...