Meskipun spin-off berlatar perguruan tinggi itu memiliki tantangan tersendiri yang harus diatasi, jalan ceritanya menjadi prioritas untuk membuka pintu bagi The Boys season 5.
Bisa jadi, menjelang musim kelima dan terakhir The Boys, baik Sam maupun Cate akan mengalami perubahan yang signifikan. Terlebih lagi, Vought International sudah secara resmi memperkenalkan dua mahasiswa Godolkin University tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Bergabung lah bersama kami untuk memberi selamat kepada The Guardians of Godolkin atas keberhasilan misi pertama mereka dalam melacak teroris berbahaya dan penyelundup anak," cuit Vought.
"Mereka bisa memegang tanggung jawab sendirian, tidak perlu bantuan dari The Seven. Sekarang, mereka kembali ke God U [Godolkin University] - ingat, tetap lah bersekolah, anak-anak!"
Dengan Gen V musim pertama berakhir Marie Moreau (Jaz Sinclair) dikurung di ruangan tak dikenal bersama teman-temannya, musim 2 harus melanjutkan ke langkah selanjutnya.
Pilihan Redaksi |
Pada titik tertentu selama mereka dipenjara atau setelah dibebaskan, mereka akan segera mulai menyadari tanda-tanda junta militer Homelander.
Sehingga, Gen V musim kedua kemungkinan menghadirkan lebih banyak hambatan bagi para pemimpinnya, karena mereka menghadapi peraturan Homelander yang tidak manusiawi. Hingga kini belum ada jadwal resmi penayangan sekuel Gen V.
Namun, Gen V season 2 diperkirakan tayang pada 2025 dan The Boys 5 pada 2026.
(chri)