Reza Rahadian Akan Debut Jadi Sutradara Film Pangku, Tayang 2025

CNN Indonesia
Kamis, 31 Okt 2024 09:40 WIB
Reza Rahadian bersiap debut sebagai sutradara film panjang lewat proyek berjudul Pangku yang dijadwalkan tayang 2025.
Reza Rahadian bersiap debut sebagai sutradara film panjang lewat proyek berjudul Pangku yang dijadwalkan tayang 2025. (CNN Indonesia/Andry Novelino)
Jakarta, CNN Indonesia --

Reza Rahadian bersiap debut sebagai sutradara film panjang lewat proyek berjudul Pangku. Film itu juga menjadi rilisan pertama Gambar Gerak, rumah produksi besutan Reza dan Arya Ibrahim.

Kabar mengenai proyek tersebut diumumkan melalui media sosial. Pangku dipastikan telah masuk tahap pengembangan untuk tayang pada 2025.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pangku, menjadi film pertama produksi Gambar Gerak dan film pertama Reza Rahadian sebagai sutradara," tulis akun @gambargerakfilm via Instagram, Selasa (29/10).

Gambar Gerak juga mengumumkan deretan pemeran yang bergabung dalam proyek Pangku. Claresta Taufan dan Fedi Nuril menjadi pemeran utama film itu dengan memerankan karakter Sartika dan Hadi.

Christine Hakim, Shakeel Aisy, hingga Devano Danendra juga bergabung dalam jajaran pemeran. Christine memerankan Maya, Shakeel sebagai Bayu, dan Devano memerankan karakter Gilang.

Dalam unggahan berbeda, Gambar Gerak turut membagikan momen proses produksi film itu. Video itu menampilkan para kru dan pemeran tengah berdiskusi dan mempelajari naskah.

[Gambas:Video CNN]



Cuplikan itu juga menampilkan para pemeran tengah berada di lokasi syuting. Fedi Nuril, Claresta Taufan, hingga Shakeel Aisy tampak dalam video tersebut.

Meski demikian, belum ada informasi detail mengenai plot maupun rangkaian promosi dan tanggal perilisan Pangku.

Reza Rahadian akan melakoni debut sebagai sutradara setelah menapaki industri film sebagai aktor. Karier akting Reza bermula ketika membintangi Film Horor (2007), berlanjut dengan Pulau Hantu 2 (2008).

Sejak saat itu, Reza menjadi aktor langganan dengan membintangi berbagai judul hit. Reza menghiasi layar lebar sejak dekade 2010-an, seperti Hari untuk Amanda (2010), 3 Hati dua Dunia Satu Cinta (2010), Laut Bercermin (2011), hingga Something in the Way (2013).

Reza juga menjadi pemeran utama trilogi hit biopik BJ Habibie yang terdiri dari Habibie & Ainun (2012), Rudy Habibie (2016), dan Habibie & Ainun 3 (2019).

Popularitas Reza Habibie masih terus berlanjut hingga tahun-tahun berikutnya. Ia konsisten membintangi lebih dari dua film setiap tahun.

Reza Rahadian juga memiliki kemampuan akting yang diakui publik. Ia bahkan memegang rekor peraih Piala FFI terbanyak sepanjang sejarah untuk kategori Pemeran Utama Pria Terbaik.

Reza memenangkan empat piala berkat perannya dalam 3 Hati Dua Dunia, Satu Cinta (2010), Habibie & Ainun (2012), My Stupid Boss (2016), dan Berbalas Kejam (2023).

[Gambas:Instagram]



(frl/chri)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER