Daftar Web Series Indonesia yang Tayang di YouTube Gratis

CNN Indonesia
Minggu, 29 Jun 2025 10:30 WIB
Sejumlah serial web atau web series dapat menjadi tontonan hiburan untuk menemani waktu luang.
Serial SORE di YouTube. (dok. Tropicana Slim via YouTube)

3. Jenuh

Kevin (Julian Latif) dan Fira (Sitha Marino) sudah menjalin hubungan pacaran selama lima tahun. Perjalanan setengah dekade itu pun membawa hubungan mereka menuju babak yang lebih serius.

Keduanya juga telah melewati berbagai lika-liku kehidupan asmara. Hingga kemudian, tahun kelima hubungan asmara itu ternyata menjadi ujian besar bagi Kevin dan Fira.

Mereka menghadapi skenario rumit yang tidak sesuai dengan harapan. Kevin dan Fira kemudian harus menyelesaikan masalah itu demi menjaga hubungan mereka.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

[Gambas:Youtube]




4. Mengakhiri Cinta dalam Tiga Episode

Satrio (Dion Wiyoko) dan Ayu (Sheila Dara Aisha) sudah menjalin hubungan cinta cukup lama. Dua sejoli itu bahkan mulai membahas rencana untuk menikah.

Namun, hubungan itu berada di ujung tanduk setelah Satrio tiba-tiba mengaku mau putus dari Ayu. Kabar mendadak itu mengejutkan Ayu yang tidak pernah mengira ucapan tersebut terlontar dari mulut Satrio.

Mereka kemudian berdebat hebat, hingga suatu keajaiban terjadi ketika keduanya tiba-tiba dapat berbicara via telepati.

[Gambas:Youtube]




5. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini The Series

Awan (Rachel Amanda) dan Satria (Wafda Safdan) sudah bersahabat sejak zaman kuliah. Mereka lalu bekerja di firma arsitektur yang sama, sehingga pertemanan keduanya menjadi semakin erat.

Namun, pertemanan mereka juga kerap diuji sejak masuk dunia profesional. Awan dan Satria pernah menjadi rival kerja hingga menghadapi berbagai konflik akibat proyek-proyek garapan mereka.

Rivalitas itu menjadi semakin runyam ketika Intan (Rania Putrisari), asisten Awan, hadir dan menaruh hati kepada Satria. Kehadiran Intan memicu rasa cemburu yang tidak disadari oleh Awan.

[Gambas:Youtube]



(frl/end)


[Gambas:Video CNN]

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER