Roby Tremonti soal Broken Strings Aurelie: Saya Memiliki Bukti

CNN Indonesia
Rabu, 14 Jan 2026 11:57 WIB
Roby Tremonti buka suara setelah namaya terseret dan diduga sebagai pelaku grooming dalam buku Broken Strings Aurelie Moeremans. (Instagram/@robytremonti)
Jakarta, CNN Indonesia --

Roby Tremonti buka suara setelah namanya terseret dalam kisah yang diungkapkan Aurelie Moeremans dalam buku Broken Strings. Ia membantah semua tuduhan grooming hingga pelecehan yang tertulis dalam buku itu.

Dalam Broken Strings, Aurelie menyamarkan nama pria yang membuatnya terpuruk dan memiliki masa lalu kelam menjadi Bobby. Roby pun kini muncul dan mengaku merasa tersindir dengan hal itu.

"Di buku itu disebutkan tokoh Bobby memaksa Aurelie menikah, dan jejak digital di internet mencatat bahwa saya pernah menikah dengannya," ucap Roby seperti diberitakan detikcom, Rabu (14/1).

"Jadi, wajar jika saya merasa tersindir dan perlu meluruskan tuduhan tersebut," ia menegaskan.

"Saya menolak disebut melakukan grooming atau pedofilia. Saya memiliki bukti video wawancara lama di mana Aurelie mengakui bahwa dia sudah berciuman pertama kali pada umur 13 tahun di Belgia, jauh sebelum mengenal saya."

[Gambas:Video CNN]

Menyoal tudingan pernikahan paksa dan ancaman penyebaran foto asusila, menurutnya tuduhan tersebut sangat tidak logis. Ia menantang pihak manapun untuk membuktikan keberadaan foto yang dimaksud.

Laki-laki yang tetap mengklaim dirinya sebagai mantan suami Aurelie Moeremans itu juga mempertanyakan alasan isu seperti KDRT, penculikan, serta pemerkosaan malah baru dibicarakan media sosial, bukan dilaporkan ke polisi.

"Logikanya sederhana, jika saya sejahat itu, foto-foto itu pasti sudah tersebar sekarang karena saya tidak terima dituduh macam-macam. Saya menantang untuk membuktikan keberadaan foto telanjang tersebut. Sampai detik ini, tidak ada foto seperti itu di jagat maya," ucapnya.

"Mengatakan pemerkosa dan penculikan, itu harusnya kan lapor ke yang berwajib ya. Kenapa selalu digembar-gemborkan di media sosial, tapi nggak lapor polisi? Kenapa?" kata Roby.

Dalam Broken Strings, Aurelie mengisahkan pengalaman diduga menjadi korban grooming pada usia 15 tahun oleh seorang pria.

Pria itu disebut Aurelie berusia hampir dua kali usianya. Dalam buku itu pula, Aurelie mengaku menjadi korban manipulasi, kontrol dari pelaku tersebut dan kemudian secara perlahan menyelamatkan dirinya.

Aurelie juga menggambarkan secara eksplisit berbagai tindak kekerasan yang dilakukan oleh pelaku.

Dalam unggahan di media sosial pada 2020, Aurelie mengatakan bahwa pernikahan itu didasari dengan rasa terpaksa. Bahkan Aurelie mengaku kala itu dirinya kerap mendapatkan ancaman bila meninggalkan pria tersebut.

(chri)
KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK