Daftar 5 Artis Pilih Keluar AS karena Donald Trump
Kristen Stewart
Kristen Stewart mengungkapkan dalam sebuah wawancara baru-baru ini dengan The Times of London bahwa dia mungkin tidak akan lagi menetap di Amerika Serikat karena Trump.
Ketika ditanya apakah ia akan berada di AS selama trump memimpin, aktris saga Twilight itu menjawab bahwa dia mungkin tidak akan sepenuhnya berada di Amerika, tanpa menyebutkan negara tujuan selanjutnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Realitas benar-benar hancur di bawah Trump. Tetapi kita harus mengambil pelajaran darinya dan menciptakan realitas yang ingin kita jalani," ucapnya.
"Mungkin tidak. Saya tidak bisa bekerja dengan bebas di sana (Amerika). Tapi saya tidak ingin menyerah sepenuhnya. Saya ingin membuat film di Eropa dan kemudian menayangkannya di Amerika," ucap Stewart.
Rosie O'Donnell
Komedian sekaligus host Rosie O'Donnell mengonfirmasi telah pindah ke Irlandia bersama anaknya yang berusia 12 tahun, Clay, dalam sebuah video TikTok yang dibagikan pada Maret 2025.
Ia mengatakan sedang mengurus kewarganegaraan Irlandia dan mengisyaratkan bahwa kepindahannya dimotivasi oleh lanskap politik Amerika saat ini.
"Saya tidak pernah berpikir akan pindah ke negara lain, itu yang saya putuskan akan menjadi yang terbaik untuk diri saya dan anak saya yang berusia 12 tahun. Dan di sinilah kami," katanya, menjelaskan bahwa mereka telah berada di Irlandia sejak Januari.
"Sangat menyedihkan melihat apa yang terjadi secara politik dan sulit bagi saya secara pribadi juga," lanjutnya. "Yang pribadi adalah politik, seperti yang kita semua tahu."
Beberapa bulan kemudian, Trump mengancam akan mencabut kewarganegaraan AS O'Donnell, menyebutnya sebagai "ancaman bagi kemanusiaan."
"Saya baik-baik saja, saya aman di sini di Irlandia," kata O'Donnell melalui TikTok sebagai tanggapan terhadap ancaman Trump.
America Ferrera
Bintang Ugly Betty dan Barbie ini dikabarkan merasa patah hati atas kekalahan Kamala Harris. Sebagai figur yang vokal terhadap hak-hak perempuan dan minoritas, ia memilih Inggris sebagai tempat tumbuh kembang anak-anaknya.
"America muak karena Donald Trump kembali menjadi Presiden," kata seorang sumber kepada DailyMail.com secara eksklusif.
"Ia sangat terpukul karena Kamala kalah. Ia mengira negara tempat ia tinggal lebih baik dari itu."
Mereka mengatakan bahwa langkah ini tidak berarti dia akan meninggalkan Hollywood selamanya, karena dia ingin tetap memiliki kehadiran di AS untuk pekerjaan dan untuk perempuan Latina dan perempuan lainnya.
(gis/chri)