
Inggris mulai mengirimkan senjata anti-tank ke Ukraina untuk membantu negara itu mempertahankan diri dari ancaman invasi Rusia, Selasa (18/1).
Pengiriman senjata ini berlangsung ketika ketegangan antara Barat dan Rusia terus memanas.
Selain Senjata anti-tank, Inggris juga akan mengirimkan sekelompok kecil personel Inggris ke Kiev untuk melatih tentara Ukraina dalam waktu singkat.