
Korban tewas akibat ledakan di masjid di Kota Peshawar, Pakistan, bertambah menjadi 59 orang pada Senin (30/1).
Salah satu polisi Peshawar, Sikandar Khan, mengatakan ledakan terjadi di masjid, di mana banyak orang berkumpul untuk salat.
Kekuatan ledakan bom itu mengakibatkan seluruh dinding dan sebagian atap masjid hancur.
Petugas polisi mengatakan ledakan itu berasal dari jamaah baris kedua, dengan tim penjinak bom menyelidiki kemungkinan serangan bom bunuh diri.