The Faded Rainbow

The Faded Rainbow
Anniza Fitria
19 tahun, Jogjakarta
@lattea_sya

Plastik yang sulit terurai, mencemarkan, merusak dan mengubah lingkungan di seluruh permukaan bumi menjadi wujud terburuknya. Kita yang menggunakannya, tetapi tidak ingin menanggung akibatnya. Kita membuang sampah plastik ke laut dengan harapan plastik tersebut akan lenyap dengan sendirinya. Hanya menunggu waktu dan tak peduli akan mahluk yang tinggal didalamnya. Namun, di saat kita tidak lagi dapat melihat keindahan akan lautan itu kita marah, kita murka, kita sedih, dan kita kecewa.

Mahluk-mahluk air yang tinggal di sana terdiam dan mati perlahan, hanya sedikit di antara kita yang benar-benar peduli, dan hanya beberapa yang benar-benar bertindak. Masing-masing dari kita harus mulai sekarang, sekarang ini juga, bertindak sekarang dan detik ini juga. Mulai dari diri sendiri dan dari hal kecil yang dapat kita lakukan, karena #kamupunyaperan dalam menjaga kelestarian bumi ini dengan #melawanplastik untuk kebaikan bersama. Langkah kecil yang kamu berikan akan berarti besar di masa depan.