PELANTIKAN PRESIDEN

Megawati dan Sinta Nuriyah Duduk Berdampingan

CNN Indonesia
Senin, 20 Okt 2014 09:34 WIB
Pelantikan Jokowi-JK sebagai Presiden dan Wakil Presiden menjadi saat yang tepat bagi Megawati dan Sinta Nuriyah Wahid untuk bersilaturahmi.
Sinta Nuriyah Wahid, istri mantan Presiden RI Abdurrahman Wahid. (CNN Indonesia/Safir Makki)
Jakarta, CNN Indonesia -- Sementara para anggota MPR sibuk berbincang dan berfoto-foto menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, terlihat Megawati Soekarnoputri dan Sinta Nuriyah Wahid duduk bersebelahan dan berbincang akrab.

Sinta adalah istri dari mendiang mantan Presiden KH. Abdurrahman Wahid atau Gus Dur. Adapun Megawati adalah mantan Wakil Presiden yang pada masa jabatannya mendampingi Gus Dur. Tampaknya acara pelantikan ini menjadi momentum bagi dua ibu negara itu untuk reuni.

Perbincangan di antara mereka sesekali diselangi oleh tamu-tamu yang menyapa dan berjabat tangan. Tak berhenti tersenyum, keduanya tampak balik menyapa dengan ramah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat ini, suasana ruang sidang paripurna Gedung DPR/MPR sudah mulai dipenuhi tamu undangan dan para peserta sidang. Bangku-bangku yang tadinya kosong sudah mulai diisi oleh para penggerak roda pemerintahan yang baru, di bawah kepemimpinan Joko Widodo.

Presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo-Jusuf Kalla akan dilantik secara resmi sebagai presiden dan wakil presiden, Senin hari ini.

Jokowi-JK dinyatakan menang Pemilihan Presiden 2014 dengan perolehan suara 70,99 juta suara atau 53,15%, mengalahkan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa yang memperoleh 62,57 juta suara atau 46,85%.
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER